Friday, June 11, 2010

Kegiatan Go Green

Kata ‘green’ yang biasa dihubungkan dengan aksi ramah lingkungan merupakan tren gaya hidup di dunia masa kini. Berikut ini tipsnya.

1. Perbarui alat rumah tangga yang mutakhir menghemat konsumsi energi dan air hingga 60 persen dibanding produk lama (10 tahun).

2. Jangan Abaikan Label Energi – Label energi tertempel di setiap alat rumah tangga / peralatan listrik, dengan skala dari G ke A. Skala A, konsumsi energi paling sedikit. Kulkas dan dan mesin cuci Electrolux rata-rata skalanya telah ditambahkan menjadi A+ dan A++.

3. Lebih Hemat Mencuci Piring / alat rumah tangga Pakai Dishwasher – Penggunaan dishwasher bisa mengurangi penggunaan air hingga 3/4.

4. Jangan Tempatkan Kulkas Di Dekat Sumber Panas – Hawa panas bisa mengurangi efisiensi kerja kompresor dan kondensor, dan meningkatkan konsumsi energi.

5. Cairkan Bunga Es – Lapisan es di freezer bisa meningkatkan konsumsi energi hingga 30 persen. Pilihlah kulkas dengan fasilitas pencair es otomatis agar menghemat energi, uang, dan waktu.

6. Direct Spray -Pilihlah mesin cuci dengan fitur ‘Direct Spray’ yang bisa mengurangi 35-50 persen pemakaian air dan energi untuk sekali muatan.

7. Gunakan Program ‘Eco’ – program ini sengaja dirancang di beberapa alat rumah tangga untuk menghemat air dan energi.

Go Green itu memang yang terbaik untuk menjaga bumi kita tetap hidup dan hijau.

sumber: Electrolux

Tepat Memilih Aksesoris Mobil

Aksesoris mobil menjadi barang wajib bagi para penggemar mobil. Melengkapi mobil anda dengan berbagai aksesoris yang cocok akan membuat mobil anda terlihat berbeda dengan mobil lainnya. Enak untuk dipamerkan, dipakai jalan-jalan dsb. Kini, dipasaran terdapat berbagai macam aksesoris untuk mempercantik mobil anda.

Yang harus anda tahu, setiap merk mobil telah mengeluarkan aksesoris mobil resminya. Untuk itu memilih aksesoris resmi yang dikeluarkan oleh pabrikan mobil adalah lebih baik dibandingkan melengkapi mobil anda dengan aksesoris diluar pabrikan resmi merek mobil anda. Namun, tidak menjadi hal yang mutlak, jikapun anda jeli untuk melengkapi mobil anda dengan aksesoris diluar pabrikan merek mobil anda. Dengan syarat, anda memang paham fungsi dan kualitas aksesoris tersebut, dan kecocokan aksesoris mobil tersebut dengan mobil anda.

Berikut adalah tips untuk memilih aksesoris mobil yang aman dan tepat :

  1. Menentukan bagian yang mana dari mobil anda yang butuh ditambah aksesoris
  2. Pilih aksesoris mobil yang cocok dengan spesifikasi mobil anda
  3. Perhatikan trend modifikasi mobil yang lagi berkembang lewat berita ataupun dari teman anda. biar anda mendapatkan referensi terbaru
  4. Sesuaikan dengan kemampuan financial anda, jangan memaksakan diri! Prioritaskan pada bagian yang paling penting dari mobil anda yang harus diberi aksesoris.
  5. Perhatikan unsur keselamatan anda saat berkendara, dan tentukan aksesoris yang mendukung keamanan berkenda anda.

Ok, itulah 5 tips sederhana dari saya untuk anda yang menggemari aksesoris mobil. Segera modifikasi mobil Anda dengan aksesoris mobil yang pas dan tepat.

Deni Andriana

Desain Untuk Ruangan di Kantor

Ingin memiliki ruang kantor yang tertata dan secara tidak langsung memberikan Anda energi pada saat bekerja? Mulailah dengan melakukan beberapa tips & trik dalam menata furniture di meja kantor Anda :

1.Perhatikan posisi meja kantor / meja kerja kantor Anda. Akan lebih baik jika Anda meletakkan meja kantor diarah datangnya sinar cahaya, carilah meja kantor yang tepat di toko alat kantor. Terdapat beberapa opini bahwa cahaya dapat mengalirkan energi atau kekuatan pada tubuh dan pikiran saat bekerja.

2. Sebaiknya hindari duduk menghadap dinding atau membelakangi jendela. Atau cobalah dengan memasang lukisan atau gambar pada dinding di belakang Anda. Jika Anda terpaksa duduk membelakangi jendela, letakkan cermin kecil di atas komputer atau di atas meja kantor anda. Oleh sebab itu belilah kursi dan meja kantor yang tepat untuk ruangan anda seperti di toko alat kantor

3. Tatalah file-file Anda. Untuk file-file penting yang berhubungan dengan pekerjaan. atur rapi dan letakkan di sebelah kiri meja. Ini akan memacu energi yang dapat memperlancar prestasi kerja Anda.

4. Sebaiknya tidak meletakaan kabinet pada pintu agar pintu terbuka lebar, sehingga orang leluasa keluar atau masuk. Furniture seperti rak buku dan kabinet file jangan sampai menggangu pandangan atau memotong alur jalan Anda.

5. Perhatikan penempatan komputer. Komputer memiliki energi besar terhadap daya kerja anda. Itu sebabnya, letakkan komputer di atas meja kantor dengan posisi senyaman mungkin. Hindari meletakkan aksesories yang berlebihan di atas meja kantor, apalagi dengan warna-warna mencolok seperti merah, orange, biru atau ungu. Ada baiknya anda tidak meletakkan aksesories di dekat komputer

Ruangan yang bersih dan tertata akan membuat Anda merasa nyaman dan kesehatan Anda pun terjamin, jadi mulai sekarang marilah kita mulai merapikan dan menata meja dan ruangan kantor dimana kita bekerja.

Zetta furniture

Wirausaha Rumah Kos

Usaha rumah kos adalah salah satu alternatif yang dapat dilakukan bagi mereka yang tinggal di kota besar. Selama Jakarta masih menjadi pusat arus urbanisasi, usaha ‘rumah singgah’ ini akan tetap diminati. Terbukti, meskipun dunia ekonomi sempat diguncang krisis global beberapa waktu lalu, namun tak berpengaruh sedikitpun terhadap peminat rumah kost. Untuk memulai usaha ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1. Perijinan
Urusan yang satu ini memang penting, jangan sampai saat rumah kos dibangun malah disangka bangunan liar karena tidak memiliki IMB (Ijin Mendirikan Bangunan).

2. Lokasi Strategis
Mayoritas rumah kos dibangun di dekat kampus, perkantoran, dan pabrik. Jika lokasi ALebih baik membangun rumah kontrakan jika jauh dari ketiga tempat tersebut.

3. Fasilitas
Sediakan fasilitas cuma-cuma bagi penghuni rumah kos, misalnya air minum atau peralatan untuk membersihkan kamar. Dengan begitu penghuni akan merasa betah.

4. Keamanan
Gunakan jasa pengamanan untuk menghindari hal-hal yang tidak dinginkan. Penghuni rumah kos juga butuh kenyamanan saat harus meninggalkan barang-barang berharga di kamar.
Usaha rumah kos mampu mendatangkan pemasukkan tetap tiap bulan. Maka, mempertahankan layanan dan membuat penghuni merasa nayaman adalah suatu keharusan. Untuk pengusaha rumah kost yang ingin meningkatkan pendapatan, menambah jumlah kamar kost akan lebih baik dibanding menaikkan tarif sewa kamar kost.

Aldy Fauzal
(Sumber:Antv)

Cara Bisnis Sewa Rumah

Mari kita berbisnis untuk membangun masa depan dan menciptkan lapangan kerja dan yang menjadi alternatif kita dalam berbisnis mungkin menyewakan rumah, namun dalam menyewakan rumah Anda harus berhati – hati.

Dengan menyewakan rumah, Anda bisa mengumpulkan kembali modal yang terpakai untuk membelinya, bahkan mendapatkan keuntungan. Selain itu, rumah yang ditempati biasanya lebih terjaga dan terawat dibandingkan rumah yang dibiarkan kosong tanpa penghuni, sehingga nilainya pun akan lebih tinggi.

Harga sewa

Hal pertama yang harus Anda ketahui adalah berapa nilai sewa rumah yang layak. Cari tahu di surat kabar dan media masa lainnya, berapa nilai sewa standar properti serupa. Setelah itu, minta agen broker untuk menaksir nilai sewa rumah yang mungkin Anda terima. Hal ini akan memberikan Anda gambaran mengenai nilai sewa rumah yang mungkin ditawarkan

Proses penyewaan
Sementara itu, untuk proses sewa rumah Anda bisa menggunakan bantuan agen broker properti, atau melakukannya sendiri dengan cara memasang iklan di surat kabar atau iklan dari mulut ke mulut.
Agar lebih mudah disewakan, pastikan untuk mengecek kondisi rumah mulai dari tingkat kebersihannya, ada atau tidaknya kerusakan, fasilitas listrik, saluran air, dan lain sebagainya. Rumah yang layak tinggal dan berfasilitas memadai tentu memiliki nilai sewa yang lebih tinggi.

Calon penyewa
Jika telah mendapatkan kisaran nilai sewa rumah yang pantas, langkah selanjutnya adalah menilai kesanggupan calon penyewa sewa rumah untuk menepati kewajibannya. Berhati-hatilah menentukan kepada siapa Anda menyewakan rumah, jangan sampai memberikannya kepada orang yang salah.

(MI/DSY)

Memilih Jasa Sewa Mobil

Ada berbagai jenis sewa mobil, di mana tiap service mempunyai syarat/ketentuan yang berbeda pula. Yang utama harus diperhatikan adalah jenis mobil dan harga sewa, serta pakai supir/tidak. Berikut adalah hal-hal yang harus diperhatikan dala memilih perusahaan sewa mobil:

* Jika anda self-drive, sudah jelas bahwa Anda wajib memiliki SIM / Surat Ijin Mengemudi!

* Sesuaikan jenis kendaraan yang akan Anda sewa mobil dengan jalan yang akan dilalui (kondisi jalan apakah berbatu-batu, atau jalan tol, dsb.)

* Perhatikan lama sewa mobil. Apakah 10 jam, 12 jam, 24 jam atau…?

* Sebelum deal harga sewa mobil, pastikan apa saja yang included dalam harga tersebut: apakah sudah termasuk sopir, apakah asuransi sudah termasuk, dsb.

* Cek kondisi fisik mobil: apakah ada lecet atau cacat? Jangan sampai Anda harus mengganti kerusakan yang bukan disebabkan oleh Anda. Periksa juga bahan bakar / bensin yang ada dalam tangki. Saat dikembalikan, bahan bakar harus sama seperti semula.

* Lihat juga tahun keluaran mobil. Usahakan mobil yang Anda sewa mobil usianya di bawah 5 tahun. Lebih dari itu, biasanya mobil jadi kurang nyaman digunakan.

* Ingat bawa peta dan penunjuk jalan lainnya. Kalau ada GPS, lebih baik lagi. Catat juga nomor telepon tempat Anda menyewa kendaraan.

* Gunakan selalu sabuk pengaman, bawa SIM dan STNK !

Sewamobil.com

Pilih Ruko Untuk Usaha

Ketika Anda akan memulai sebuah usaha bisnis (misalnya: restoran, toko komputer, bengkel, dan sebagainya), tentu Anda akan mencari sebuah ruko atau kios untuk disewa sebagai tempat beroperasi.

Dalam menentukan jangka waktu sewa kios toko, disarankan Anda mengambil minimal 2 tahun atau lebih. Mengapa begitu? kenapa tidak 1 tahun?

Alasannya:
Jika seandainya Anda mengambil masa sewa kios toko hanya 1 tahun, dan ketika masa sewa kios toko mendekati batas akhir, lalu Anda ingin memperpanjang masa sewa tersebut, maka nasib bisnis Anda akan ditentukan oleh si Vendor (pemilik property / sewa kios toko) pada saat itu.
Banyak kasus yang terjadi adalah: permohonan perpanjangan sewa kios toko tersebut ditolak oleh si vendor, karena bisnis Anda ingin di take over olehnya (direbut secara paksa).
Bayangkan, jika jerih payah Anda selama 1 tahun dalam membangun sebuah sistem bisnis beserta customer-customer milik Anda sampai direbut oleh orang lain…(sangat ironis)

Sebaliknya, jika Anda mengambil masa sewa misalnya 2 tahun, maka Anda bisa mengajukan permohonan untuk perpanjangan sewa ke vendor ketika masih di tahun pertama, sehingga Anda bisa melakukan persiapan yang lebih matang ketika si vendor terlihat ingin melakukan hal-hal yang merugikan terhadap bisnis Anda.

Sumber: Pengalaman dari “teman” (promo.rumahsolusi.com)